Jumat, 10 November 2017

Agar tak Berpikir Dangkal, Setiap Orang Harus Radikal

Agar tak berpikir dangkal, setiap orang harus radikal. Tapi radikal yang saya maksud bukan radikal seperti yang dimaknai oleh media massa arus utama dan para cendekia yang bercucuk pada penguasa.

Radikal versi media massa arus utama dan barisan penguasa itu radikal yang sesat makna dan tak jelas sumber referensinya. Radikal itu ya berakar, berdasar, dan ada pertanggung-jawaban filosofis dan ideologisnya. Sebagaimana Bung Karno, Tan Malaka, dan lain-lain, radikalisme justru dianjurkan sebagai landasan pemikiran dan perbuatan. Sebab atas dasar radikalisme itulah para founding fathers kita berjuang memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar