Sabtu, 04 Maret 2017

Tentang Sebuah Tulisan Bagus

Tulisan bagus itu tidak tergantung pada panjang atau pendeknya tulisan, melainkan pada bobot dan kekuatan ide yang terkandung di dalamnya. Tulisan bagus juga tidak mesti dipenuhi oleh kutipan-kutipan dari berbagai buku. Kebanyakan kutipan dari berbagai buku--apalagi yang menggunakan bahasa-bahasa asing--justru membuat pembaca cepat jenuh.

Tulisan bagus itu tulisan yang menggugah kesadaran baru bagi pembacanya. Menawarkan sudut pandang dan cara berpikir yang beda dari umumnya. Dan yang paling utama: tema yang dituliskan berkaitan erat dengan persoalan-persoalan konkret manusia sehari-hari. Cinta, rindu, cara mudah menghasilkan duit, cara mudah dapat kerja, cara ampuh melupakan mantan, dan sebagainya, dan seterusnya. Itulah tema-tema yang digandrungi masyarakat kita.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar